Para pemrotes anti-pemerintah yang bertemu tadi malam dengan perdana menteri Turki mengatakan ia telah berjanji untuk menangguhkan rencana untuk membangun kembali sebuah taman Istanbul sampai pengadilan memutuskan mengenai proyek tersebut.
Rencana untuk membongkar taman umum tersebut memicu aksi protes dua minggu lalu yang dengan cepat berkembang menjadi demonstrasi menentang pemerintah dan Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan.
Delegasi oposisi terbaru yang bertemu dengan perdana menteri itu terdiri dari artis, aktor, dan penyanyi. Kelompok itu mengatakan Erdogan berjanji untuk mengadakan referendum mengenai proyek taman itu jika putusan pengadilan memihak pemerintah.
Para pemrotes yang berkumpul di Taman Gezi Istanbul bertekad untuk tetap berada disana meskipun Erdogan telah memberikan “peringatan terakhir” kepada para demonstran itu Kamis malam. Erdogan memberikan waktu 24 jam kepada yang disebutnya para penyebab kericuhan untuk menyingkir dari Lapangan Taksim. Banyak pemrotes tetap berada di lapangan itu Jumat pagi.
Rencana untuk membongkar taman umum tersebut memicu aksi protes dua minggu lalu yang dengan cepat berkembang menjadi demonstrasi menentang pemerintah dan Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan.
Delegasi oposisi terbaru yang bertemu dengan perdana menteri itu terdiri dari artis, aktor, dan penyanyi. Kelompok itu mengatakan Erdogan berjanji untuk mengadakan referendum mengenai proyek taman itu jika putusan pengadilan memihak pemerintah.
Para pemrotes yang berkumpul di Taman Gezi Istanbul bertekad untuk tetap berada disana meskipun Erdogan telah memberikan “peringatan terakhir” kepada para demonstran itu Kamis malam. Erdogan memberikan waktu 24 jam kepada yang disebutnya para penyebab kericuhan untuk menyingkir dari Lapangan Taksim. Banyak pemrotes tetap berada di lapangan itu Jumat pagi.