Sedikitnya empat orang tewas dan 18 lainnya luka-luka dalam insiden penembakan massal di kawasan hiburan malam yang populer di Birmingham, Alabama. Kepolisian Birmingham pada Minggu (22/9) pagi mengatakan banyak korban terjebak dalam baku tembak itu.
Belum ada yang ditangkap dan pihak aparat masih meminta informasi dari masyarakat setempat.
Penembakan terjadi pada Minggu dini hari di distrik hiburan Five Points South. Polisi yang tiba di lokasi menemukan dua laki-laki dan seorang perempuan di trotoar dengan luka tembak, dan mereka dinyatakan tewas lokasi kejadian. Seorang laki-laki lainnya dinyatakan meninggal di rumah sakit, kata Truman Fitzgerald, seorang polisi yang bicara pada media.
Investigasi awal menunjukkan "beberapa tersangka menembaki sekelompok besar orang yang berada di luar area publik.”
"Detektif yakin penembakan itu tidak terjadi secara acak dan berasal dari insiden terisolasi di mana banyak korban terjebak dalam baku tembak," kata Fitzgerald. Banyak orang yang menderita luka tembak mulai datang ke rumah sakit pada Minggu pagi.
Hingga berita ini disampaikan polisi telah mengidentifikasi 18 korban lainnya yang mengalami luka-luka, beberapa di antaranya mengancam jiwa.
Tidak ada penangkapan dalam waktu dekat, dan penyelidik belum menentukan target yang dituju, kata Fitzgerald. Siapa pun yang memiliki informasi diminta untuk menghubungi pihak berwenang, dan imbalan dapat diberikan, kata polisi.
Associated Press melaporkan operasi pencarian besar-besaran untuk mencari tersangka sedang dilakukan, dan polisi Birmingham menghubungi otoritas penegak hukum federal untuk meminta bantuan dalam penyelidikan. Pihak berwenang juga sedang mencoba untuk menentukan apakah penembakan itu dilakukan dengan berkendara atau dilakukan dengan berjalan kaki.
“Yakinlah, kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk mengungkap, mengidentifikasi dan memburu siapa pun yang bertanggung jawab memangsa rakyat kami,” kata Fitzgerald.
Kawasan Five Points South merupakan tempat hiburan, restoran, dan bar dan sering kali ramai pada Sabtu malam. [em/jm]
Forum