Tautan-tautan Akses

Penyelidik Interogasi Pemilik Kendaraan Berisi Bom


Juru bicara Kepolisian New York tidak bersedia mengungkapkan apakah sang pemilik dianggap tersangka.

Para penyelidik telah menginterogasi pemilik terdaftar kendaraan yang digunakan dalam usaha pemboman di kawasan Times Square, New York, Sabtu lalu.

Juru Bicara Kepolisian New York Paul Browne tidak bersedia mengungkapkan apakah sang pemilik tersebut dianggap tersangka. Plat nomor kendaraan pada mobil Nissan Pathfinder itu berasal dari mobil lain yang berada di sebuah bengkel mobil di Connecticut.

Jaksa Agung Eric Holder mengatakan pada hari Senin ini, terlalu dini untuk mengatakan apakah pihak luar atau pihak dalam negeri yang mendalangi insiden tersebut. Browne juga menyebut terlalu dini untuk menganggapnya sebagai sebuah insiden teroris. Ia mengatakan ada sejumlah petunjuk penting dalam penyelidikan itu.

Polisi saat ini juga sedang mencari seorang pria yang belum diketahui identitasnya, yang berusia sekitar 40-an dan terekam dalam video sedang bergerak menjauhi kawasan tersebut, mengganti kemejanya dan melihat balik ke arah kendaraan yang saat itu mulai berasap. Walikota New York mengatakan pihak berwenang ingin berbicara dengan pria itu dan menekankan bahwa ia mungkin bukan tersangka.

XS
SM
MD
LG