Tautan-tautan Akses

PM Kanada, Wapres AS Bahas Perjanjian Perdagangan di Ottawa


Wakil Presiden Mike Pence (kiri) dan PM Kanada Justin Trudeau berjabat tangan sebelum pembicaraan dagang di Ottawa, Kanada, Kamis (30/5).
Wakil Presiden Mike Pence (kiri) dan PM Kanada Justin Trudeau berjabat tangan sebelum pembicaraan dagang di Ottawa, Kanada, Kamis (30/5).

Wakil Presiden Mike Pence, Kamis (30/5), mengatakan hubungan AS-Kanada "tidak pernah sekuat sekarang," kurang dari satu tahun setelah perselisihan perdagangan membuat hubungan kedua negara tegang.

Pence sedang melawat ke Kanada untuk meloloskan perjanjian perdagangan baru dengan Canada dan Mexico.

Presiden Donald Trump baru-baru ini mencabut pajak baja dan aluminium bagi Kanada dan Meksiko, melapangkan jalan bagi kesepakatan perdagangan Amerika Utara yang dinegosiasikan timnya tahun lalu. Tarif pajak itu menjadi pusat pertikaian kedua negara yang mencapai puncaknya tahun lalu ketika Trump menyebut Perdana Menteri Justin Trudeau "lemah" dan "tidak jujur”.

"Trump dan saya yakin hubungan antara Amerika dan Kanada belum pernah sekuat sekarag yang mencerminkan kepemimpinan Trump dan Anda," kata Pence kepada Trudeau.

Kesepakatan perdagangan baru, yang ditandatangani pada bulan November lalu oleh para pemimpin AS, Meksiko dan Kanada dimaksudkan untuk menggantikan Perjanjian Perdagangan Bebas Amerika Utara. Perjanjian itu masih harus disetujui parlemen ketiga negara dan beberapa anggota parlemen AS dan Kanada sebelumnya mengancam akan menolak jika tarif-tarif pajak itu tidak dicabut. (my)

Recommended

XS
SM
MD
LG