Tautan-tautan Akses

Perdana Menteri India Sanggah Tuduhan Korupsi dalam WikiLeaks


Perdana Menteri India Manmohan Singh menepis tuduhan WikiLeaks, yang menurutnya tidak dapat dipastikan kebenarannya.
Perdana Menteri India Manmohan Singh menepis tuduhan WikiLeaks, yang menurutnya tidak dapat dipastikan kebenarannya.

PM Manmohan Singh menyebut pesan kawat WikiLeaks yang dimuat harian India sebagai tuduhan-tuduhan lama yang sudah pernah dibantah.

Perdana Menteri India Manmohan Singh mengesampingkan tuduhan terbaru mengenai korupsi dalam pemerintahannya, sementara pihak oposisi mengulangi seruan agar ia mengundurkan diri.

Singh berbicara Jumat, menyanggah pesan kawat diplomatik yang dibocorkan situs internet WikiLeaks, dengan mengatakan kepada parlemen bahwa pesan kawat tersebut tidak dapat diuji kebenarannya, dan menghidupkan tuduhan-tuduhan lama yang telah dibantah dengan tegas.

Pesan kawat yang dibocorkan WikiLeaks dan dimuat sebuah harian India pekan ini mengatakan, Partai Kongres menyuap para legislator dalam pemungutan suara kepercayaan tahun 2008.

Sebuah pesan kawat Amerika konon mengatakan, seorang pejabat Partai Kongres menunjukkan kepada seorang diplomat Amerika dua tas penuh uang kontan yang akan digunakan untuk menyuap legislator, dan bahwa Partai Kongres membayar masing-masing lebih dari dua juta dolar kepada dua wakil rakyat, dengan imbalan suara mendukung pemerintah dalam pemungutan suara kepercayaan.

XS
SM
MD
LG