Presiden Afghanistan Hamid Karzai menjanjikan bantuan bagi mereka yang terkena musibah tanah Longsor pekan lalu di bagian timur laut negara itu.
Ratusan orang di desa Abi Barik, provinsi Badakhshan terkubur ketika salah satu sisi sebuah gunung runtuh akibat hantaman hujan lebat berhari-hari. Sedikitnya 2.000 orang terpaksa mengungsi akibat salah satu bencana alam paling buruk yang menghantam Afghanistan itu.
Hari Rabu (7/5), President Karzai mengunjungi kamp-kamp pertolongan di wilayah itu dan menjanjikan bantuan pangan, minuman dan tempat-tempat penampungan baru bagi para korban longsor.
Ketegangan memuncak di kawasan itu dimana banyak korban mengaku bantuan lambat mencapai kawasan terpencil itu. Keributan terjadi karena orang-orang berebut makanan dan suplai-suplai lain.
Ratusan orang di desa Abi Barik, provinsi Badakhshan terkubur ketika salah satu sisi sebuah gunung runtuh akibat hantaman hujan lebat berhari-hari. Sedikitnya 2.000 orang terpaksa mengungsi akibat salah satu bencana alam paling buruk yang menghantam Afghanistan itu.
Hari Rabu (7/5), President Karzai mengunjungi kamp-kamp pertolongan di wilayah itu dan menjanjikan bantuan pangan, minuman dan tempat-tempat penampungan baru bagi para korban longsor.
Ketegangan memuncak di kawasan itu dimana banyak korban mengaku bantuan lambat mencapai kawasan terpencil itu. Keributan terjadi karena orang-orang berebut makanan dan suplai-suplai lain.