Tautan-tautan Akses

Presiden China Ingatkan Bahaya Proteksionisme


Presiden China Xi Jinping di Forum Ekonomi Sedunia di Davos, Swiss (17/1).
Presiden China Xi Jinping di Forum Ekonomi Sedunia di Davos, Swiss (17/1).

Xi mengatakan kita harus berkomitmen untuk menggalakkan perdagangan bebas dan investasi lewat membuka pasar dan mengatakan tidak kepada proteksionisme.

Presiden China Xi Jinping Selasa (17/1) memberi pidato yang isinya merupakan pembelaan terhadap globalisasi dan perdagangan bebas. Ini berlangsung saat Amerika Serikat bersiap-siap melantik presiden baru yang berulang kali mempertanyakan manfaat kebijakan seperti itu dalam kampanyenya.

Xi berpidato di Forum Ekonomi Sedunia di Davos, Swiss, di hadapan pemimpin-pemimpin ekonomi global, tidak langsung menyebut nama Trump dalam pidatonya selama satu jam. Tetapi dia memberitahu hadirin bahwa “kita harus berkomitmen untuk menggalakkan perdagangan bebas dan investasi lewat membuka pasar dan mengatakan tidak kepada proteksionisme.”

Pidato Xi muncul tiga hari sebelum pelantikan Trump. Pemenang pemilu dari Partai Republik itu berjanji akan membela produsen dan pekerja Amerika dari ancaman persaingan luar negeri, sebagian dengan memberlakukan tarif atas impor dari China dan Meksiko.

Pengecam China memperingatkan akan kesenjangan antara dukungan lisan dari Xi bagi perdagangan bebas dan hambatan semakin besar yang dihadapi investor asing yang ingin berbisnis di China.

Beberapa analis mengutip keluhan dari perusahaan asing yang menuduh Beijing memperketat akses ke pasarnya untuk berbagai produk, termasuk teknologi keamanan komputer dan mobil listrik. Yang lainnya mengeluh bahwa mereka diblokir dari pemilikan aset China sementara Beijing sendiri membeli aset-aset di berbagai negara maju. [jm]

XS
SM
MD
LG