Presiden Sri Lanka Mahinda Rajapaksa telah mengungkapkan usaha pemerintahnya untuk memukimkan kembali, dan rujuk dengan minoritas etnis Tamil dalam lawatannya ke India.
Rajapaksa mengadakan pembicaraan dengan Perdana Menteri India Manmohan Singh dan para pejabat lain di New Delhi pada hari Rabu.
Presiden Rajapaksa berusaha meyakinkan PM Singh mengenai rencana pemerintahnya untuk memukimkan kembali ribuan pengungsi Tamil yang masih tinggal di kamp-kamp pengungsian yang dioperasikan pemerintah, menyusul perang saudara di negara itu yang berakhir tahun lalu.
Tentara Sri Lanka mengalahkan para pemberontak Macan Tamil, yang telah lebih dari 25 tahun berusaha untuk mendirikan negara terpisah bagi etnis Tamil. PBB memperkirakan, 100.000 orang tewas dalam konflik itu.
Kunjungan Presiden Rajapaksa diwarnai demonstrasi komunitas Tamil India, yang memiliki ikatan budaya dan agama dengan etnis Tamil di Sri Lanka.