Tautan-tautan Akses

Presiden Trump akan Tampil Pertama Kalinya di PBB Hari Ini


Dubes AS untuk PBB Nikki Haley (kiri) bersama Presiden AS Donald Trump, 24 April 2017. (Foto: dok).
Dubes AS untuk PBB Nikki Haley (kiri) bersama Presiden AS Donald Trump, 24 April 2017. (Foto: dok).

Presiden Amerika Donald Trump akan tampil untuk pertama kalinya di PBB dan membawa keluhannya mengenai badan dunia itu langsung ke sumbernya.

Dalam penampilan pertamanya sebagai presiden, Trump hari ini akan berpidato dalam acara yang disponsori Amerika mengenai reformasi organisasi yang beranggotakan 193 negara itu yang telah dikecamnya dengan tajam.

Ketika ia calon presiden, Trump menyebut PBB lemah dan tidak trampil, dan bukan sahabat Amerika Serikat atau Israel. Tetapi ia telah memperlunak nada sikapnya sejak memangku jabatan, dengan memberitahu para Duta Besar negara-negara anggota dewan keamanan dalam pertemuan di Gedung Putih bahwa PBB mempunyai potensi yang sangat besar.

Trump baru-baru ini memuji dua pemungutan suara dewan keamanan yang dengan suara bulat memperketat sanksi terhadap Korea Utara karena terus melakukan percobaan senjata nuklir dan misil balistik.

Trump dan Sekjen PBB Antonio Guterres akan berpidato dalam acara hari ini di PBB. Amerika telah meminta negara-negara anggota agar menandatangani deklarasi mengenai reformasi PBB, dan lebih dari 100 negara telah melakukannya. Presiden menghendaki PBB memotong anggarannya dan melakukan perubahan operasi lain. [lt]

XS
SM
MD
LG