Tautan-tautan Akses

Presiden Ukraina Bertekad Lanjutkan Pemberantasan Korupsi


Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengunjungi Pasukan Operasi Khusus Ukraina dekat garis depan Kota Bakhmut di tengah invasi Rusia, di wilayah Donetsk, Ukraina, 29 Juli 2023. (Foto: Ukrainian Presidential Press Service/Handout via REUTERS)
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengunjungi Pasukan Operasi Khusus Ukraina dekat garis depan Kota Bakhmut di tengah invasi Rusia, di wilayah Donetsk, Ukraina, 29 Juli 2023. (Foto: Ukrainian Presidential Press Service/Handout via REUTERS)

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, Sabtu (5/8), menjanjikan putaran baru “bersih-bersih” dalam pemerintahannya. Hal itu merujuk pada upaya Zelenskyy untuk mengambil hati mitra-mitra Barat dengan menunjukkan bahwa Kyiv telah meninggalkan sejarah korupsi yang mengakar.

“Pekan depan akan menjadi kelanjutan pekerjaan kita untuk membersihkan lembaga-lembaga pemerintahan yang mencoba bawa kebiasaan-kebiasaan lama, plot-plot lama yang melemahkan Ukraina untuk waktu yang lama, selama berdasawarwa,” kata Zelenskyy dalam pidato rutin malam hari.

Zelenskyy tidak memberi perincian siapa saja yang menjadi target. Baru-baru ini, dia menunjukkan kegeramannya terhadap kasus korupsi yang terungkap dalam audit terhadap pusat-pusat perekrutan militer. Namun, dia juga sangat ingin membasmi korupsi secara umum di tengah upaya untuk bergabung dengan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (North Atlantic Treaty Organization/NATO) dan Uni Eropa.

Pada Sabtu (5/8), dia bertekad “Tidak ada lagi cara-cara lama” di Ukraina, yang menurut Zelenskyy, di mana banyak pihak mencoba meraup keuntungan dengan menjadikan negara dan pihak-pihak untuk melayani mereka.

“Siapa pun dia, komisaris militer, seorang wakil atau seorang pejabat, setiap orang harus bekerja hanya untuk kepentingan negara,” kata Zelenskyy. [ft/ah]

Forum

XS
SM
MD
LG