Tautan-tautan Akses

Rahul Gandhi Diangkat Jadi Wakil Partai Kongres India


Rahul Gandhi, seorang pengacara, tengah berbincang dengan ibunya, Sonia Gandhi (kanan) yang menjabat sebagai ketua kongres partai yang berkuasa di India, dalam kongres partai tersebut di Rajasthan (20/1). Rahul Gandhi akhir pekan ini diangkat sebagai wakil ketua partai.
Rahul Gandhi, seorang pengacara, tengah berbincang dengan ibunya, Sonia Gandhi (kanan) yang menjabat sebagai ketua kongres partai yang berkuasa di India, dalam kongres partai tersebut di Rajasthan (20/1). Rahul Gandhi akhir pekan ini diangkat sebagai wakil ketua partai.

Rahul Gandhi, pewaris dinasti politik India, Nehru-Gandhi, akhir pekan ini diangkat menjadi pemegang posisi ke-2 Partai Kongres yang sedang memerintah.

Posisi ini akan membawanya kepada posisi pemimpin, dalam partai yang telah lama didominasi oleh keluarganya, dalam pemilihan parlemen tahun depan.

Jurubicara partai, Janardhan Dwivedy, mengatakan kepada wartawan, Rahul Gandhi, anggota parlemen berumur 42 tahun itu, akan menjabat sebagai wakil ketua partai, sementara ibunya Sonia Gandhi, menjabat sebagai ketua Partai Kongres. Rahul Gandhi kini diperkirakan akan menjadi kandidat partai untuk jabatan perdana menteri pada pemilihan umum pertengahan tahun 2014 kelak.

Manmohan Singh, seorang teknokrat, dipilih mengisi kursi perdana menteri pada tahun 2004 oleh Sonia Gandhi. Singh banyak dipandang sebagai tokoh penunggu, sampai Rahul Gandhi - putera, cucu dan cicit tiga perdana menteri India - siap mengemban tugasnya yang telah dipersiapkan sejak lahir.

Para anggota partai telah lama menanti Rahul Gandhi berperan, tetapi dia enggan memegang posisi puncak dalam partai. Rahul Gandhi terjun ke dalam kancah politik pada tahun 2004 dan menjadi anggota parlemen di negara bagian Uttar Pradesh, India utara.

Recommended

XS
SM
MD
LG