Tautan-tautan Akses

Rekening Bank Jaringan Televisi Rusia Ditutup di Inggris


Para staf jaringan televisi RT, dahulu bernama Russia Today, mempersiapkan acara dengan Presiden Vladimir Putin di Moskow, Rusia (foto: ilustrasi).
Para staf jaringan televisi RT, dahulu bernama Russia Today, mempersiapkan acara dengan Presiden Vladimir Putin di Moskow, Rusia (foto: ilustrasi).

Pemerintah Inggris telah menutup semua rekening bank milik jaringan televisi "RT" yang dibiayai oleh pemerintah Rusia, demikian menurut redaksi RT.

Pemimpin redaksi jaringan televisi RT yang dibiayai Kremlin mengklaim hari Senin (17/10) bahwa semua rekening bank jaringan televisi itu di Inggris telah ditutup.

Margarita Simonyan mengatakan melalui Twitter bahwa jaringan televisi RT telah dijatuhi keputusan yang tidak dapat dikasasi, dan menyindir dengan mengatakan: ”Hidup kebebasan berbicara!”

RT, yang dahulu bernama Russia Today, ditayangkan 24-jam dalam Bahasa Inggris, Arab dan Spanyol. Televisi tersebut didirikan untuk menyiarkan berita dari titik pandang Kremlin.

Yang menjadi sasaran televisi tersebut adalah pemirsa terutama di Eropa dan Amerika Serikat, dan jaringan itu mempunyai cabang di Inggris bernama RT UK yang ditayangkan dari London.

Simonyan tidak mengatakan mengapa rekening jaringan itu ditutup. Namun, ada kasus yang sedang terjadi menyangkut tuntutan terhadap Moskow dari para pemegang saham perusahaan minyak yang sekarang sudah pailit, dan bernama Yukos, yang didirikan oleh Mikhail Khodorkovsky, seorang penentang Kremlin dan seorang bekas tahanan.

Kasus tersebut telah mengakibatkan pembekuan asset Rusia di luar negeri termasuk media pemerintah RT. [gp]

Recommended

XS
SM
MD
LG