Tautan-tautan Akses

Indonesia akan Cabut Paspor Warga yang Gabung ISIS


Menkopolhukam Tedjo Edy Purdijanto berencana mencabut paspor warga RI yang diketahui bergabung dengan kelompok militan ISIS (foto: VOA/Andylala).
Menkopolhukam Tedjo Edy Purdijanto berencana mencabut paspor warga RI yang diketahui bergabung dengan kelompok militan ISIS (foto: VOA/Andylala).

Pernyataan itu dikeluarkan Menko Politik Hukum dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno kepada wartawan baru baru ini.

Indonesia berencana mencabut paspor warganya yang diketahui bergabung dengan kelompok militan Negara Islam (ISIS) dalam usah untuk mencegah mereka melakukan serangan sekembalinya ke tanah air.

Pernyataan itu dikeluarkan Menko Politik Hukum dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno kepada wartawan baru baru ini.

Sebagaimana dikutip surat kabar Singapura The Strait Times, usai pertemuan dengan Kapolri dan Menteri Kehakiman, Tedjo mengatakan, Indonesia akan mencabut paspor mereka yang berencana bergabung dengan ISIS atau mereka yang sudah bergabung dengan ISIS diluar negeri.

Menurut sejumlah media di Indonesia, lebih dari 350 warga Indonesia telah bergabung dengan ISIS dalam dua tahun terakhir. Sepertiga dari mereka berangkat dari Indonesia untuk membantu ISIS berperang di Suriah. Sisanya tinggal di luar ketika bergabung dengan ISIS.

ISIS adalah kelompok ekstremis Sunni yang menguasai banyak wilayah di Irak dan Suriah, dan memproklamasikan kekalifahan di kawasan-kawasan itu. Karena kecanggihan mereka dalam memanfaatkan media online ribuan orang asing meninggalkan negara mereka untuk bergabung dengan ISIS.

Prosentase terbesar militan ISIS baru di Asia Tenggara berasal dari Indonesia dan Malaysia, dua negara dengan populasi Muslim terbanyak di kawasan ini.

Recommended

XS
SM
MD
LG