Tautan-tautan Akses

Serangan Misil AS Tewaskan 6 di Pakistan


Seorang anak laki-laki mengalami luka-luka akibat serangan misil AS di Miranshah, Jumat malam 21 Mei 2010.
Seorang anak laki-laki mengalami luka-luka akibat serangan misil AS di Miranshah, Jumat malam 21 Mei 2010.

Serangan yang diduga dari pesawat tak berawak AS itu terjadi Jumat malam di desa dekat Miranshah, Waziristan Utara.

Para pejabat intelijen Pakistan mengatakan tembakan misil yang diduga dilakukan pesawat tak-berawak Amerika di daerah suku di perbatasan Afghanistan menewaskan sedikitnya 6 orang.

Serangan itu terjadi Jumat malam di desa dekat Miranshah, kota utama di Waziristan Utara.

Para pejabat mengatakan misil tersebut mengenai rumah milik penduduk setempat. Paling sedikit 5 perempuan dan dua anak luka-luka dalam serangan itu.

Amerika Serikat telah meningkatkan penggunaan pesawat tak-berawak untuk menyerang tempat persembunyian al-Qaidan dan Taliban di kawasan suku dekat perbatasan Afghanistan.

Pemerintah Pakistan telah menyatakan keberatan atas serangan-serangan itu, dengan mengatakan serangan tersebut melanggar kedaulatannya, dan meningkatkan sentimen anti-Amerika di negara itu.


XS
SM
MD
LG