Tautan-tautan Akses

 
AS: Serangan Udara Tewaskan 2 Militan Al-Shabab di Somalia

AS: Serangan Udara Tewaskan 2 Militan Al-Shabab di Somalia


Militan Al-Shabab melakukan latihan militer di luar Mogadishu, Somalia (foto: ilustrasi).
Militan Al-Shabab melakukan latihan militer di luar Mogadishu, Somalia (foto: ilustrasi).

Komando Afrika Amerika (AFRICOM) mengatakan dua militan al-Shabab tewas dan lainnya cedera dalam serangan udara di Somalia selatan.

Menurut AFRICOM, serangan itu terjadi hari Senin (26/2) di pinggiran kota Jilib, di wilayah Jubba Tengah.

Itu serangan udara keempat di Somalia oleh pasukan Amerika tahun ini. Serangan sebelumnya terhadap Al-Shabab terjadi pada 2 dan 18 Januari serta 19 Februari.

Sementara itu, 10 militan al-Shabab melarikan diri dari pusat rehabilitasi di kota Garowe Minggu malam, menurut pejabat keamanan kepada VOA.

Pejabat daerah Puntland menolak berbicara dengan media tentang pelarian itu, tetapi berbagai sumber mengatakan kepada VOA, pemimpin wilayah tersebut memerintahkan penyelidikan.

Satu dari 10 militan yang lari itu ditangkap hari Senin sedangkan tiga lainnya ditangkap hari Selasa. Enam lainnya yang masih buron termasuk Tahlil Hussein Ali, yang diyakini pemimpin pelarian itu. [ka/ii]

Recommended

XS
SM
MD
LG