Tautan-tautan Akses

Snowden Bantah Berhubungan dengan Pemerintah China


Media China 'South China Morning Post' memuat interview dengan Edward Snowden (foto: dok). Snowden membantah bahwa ia mengadakan kontak dengan Beijing.
Media China 'South China Morning Post' memuat interview dengan Edward Snowden (foto: dok). Snowden membantah bahwa ia mengadakan kontak dengan Beijing.

Edward Snowden, mantan kontraktor intelijen AS yang membocorkan operasi pengintaian rahasia telah membantah ia mengadakan kontak dengan pemerintah China.

Surat kabar Inggris The Guardian mengatakan mantan kontraktor intelijen Amerika yang baru-baru ini membocorkan beberapa operasi pengintaian Amerika telah membantah ia mengadakan kontak dengan pemerintah China.

Surat kabar itu mengatakan Edward Snowden membuat komentar itu hari Senin dalam sesi tanya jawab secara langsung dengan para pengguna internet, yang diselenggarakan situs The Guardian. Snowden telah bersembunyi di Hong Kong, wilayah otonomi China sejak membocorkan dokumen intelijen Amerika kepada beberapa surat kabar awal bulan ini.

Mantan Wakil Presiden Amerika Dick Cheney menyebut Snowden sebagai "pengkhianat" dalam wawancara televisi hari Minggu, memperingatkan bahwa mantan kontraktor Badan Keamanan Nasional itu bisa memberikan informasi rahasia Amerika kepada pihak berwenang China.

Dalam wawancara online hari Senin, Snowden dikutip menyebut pernyataan Cheney sebagai "perusakan nama baiknya" dan mengatakan bahwa dicap sebagai "pengkhianat oleh mantan wakil presiden" adalah kehormatan tertinggi yang dapat diberikan kepada warga Amerika."

Komentar Snowden itu belum bisa diverifikasi secara independen.
XS
SM
MD
LG