Pemerintah Sudan Selatan mengatakan pertempuran di pangkalan tentara di ibukota berhasil “diatasi” setelah lima tentara tewas dan puluhan lainnya luka-luka.
Juru bicara pemerintah Michael Makwei Lueth hari Rabu (5/3) mengatakan beberapa bentrokan di barak tentara Giada di pinggiran kota Juba itu tidak terkait dengan konflik yang sedang berlangsung antara pasukan pemerintah dan pemberontak.
Direktur Hubungan Masyarakat dan Informasi Tentara Sudan Selatan, Malak Ayuen Ajok, mengatakan pertempuran itu bermula dari masalah gaji tentara yang belum dibayar dan apa yang disebutnya sebagai kesalahpahaman diantara tentara sendiri. Ia menambahkan tentara lain dari luar barak melakukan intervensi dan mengakhiri pertempuran tersebut.
Barak Giada adalah lokasi dimana konflik di Sudan Selatan berawal pada tanggal 15 Desember lalu, yang melibatkan anggota-anggota pasukan penjaga presiden.
Juru bicara pemerintah Michael Makwei Lueth hari Rabu (5/3) mengatakan beberapa bentrokan di barak tentara Giada di pinggiran kota Juba itu tidak terkait dengan konflik yang sedang berlangsung antara pasukan pemerintah dan pemberontak.
Direktur Hubungan Masyarakat dan Informasi Tentara Sudan Selatan, Malak Ayuen Ajok, mengatakan pertempuran itu bermula dari masalah gaji tentara yang belum dibayar dan apa yang disebutnya sebagai kesalahpahaman diantara tentara sendiri. Ia menambahkan tentara lain dari luar barak melakukan intervensi dan mengakhiri pertempuran tersebut.
Barak Giada adalah lokasi dimana konflik di Sudan Selatan berawal pada tanggal 15 Desember lalu, yang melibatkan anggota-anggota pasukan penjaga presiden.