Tautan-tautan Akses

Taliban Bunuh Perwira Polisi Afghanistan


Tentara Angkatan Darat Afghanistan tiba di Distrik Nad Ali di provinsi Helmand, selatan Afghanistan, 10 Agustus 2016.
Tentara Angkatan Darat Afghanistan tiba di Distrik Nad Ali di provinsi Helmand, selatan Afghanistan, 10 Agustus 2016.

Gerilyawan Taliban menyerang dan membunuh seorang kepala polisi distrik dan tiga pengawalnya di Afghanistan selatan. Serangan terpisah di bagian tenggara negara itu menewaskan setidaknya lima tentara.

Omar Jan Haqmal, kepala polisi distrik Nad Ali, diserang ketika dalam perjalanan ke Lashkar Gah, ibu kota provinsi Helmand.

Beberapa laporan mengutip pejabat provinsi yang mengatakan perwira yang dibunuh itu sedang melakukan patroli rutin.

Juru bicara Taliban mengklaim kelompoknya merencanakan serangan mematikan tersebut.

Haqmal adalah pejabat keamanan keempat yang dibunuh dalam sebulan ini, menggarisbawahi tingginya korban dalam pasukan Afghanistan.

Dalam laporan lain, pejabat setempat memastian hari Sabtu, sejumlah pejuang Taliban melakukan serangan dini hari terhadap pos keamanan di distrik Qarabagh di Ghazni.

Kepada VOA, juru bicara pemerintah provinsi, Mohammed Arif Noori, mengatakan serangan itu menewaskan lima polisi dan melukai delapan lainnya. Ia menambahkan, dukungan ibukota provinsi memungkinkan pasukan Afghanistan memukul mundur para penyerang.[ka]

Recommended

XS
SM
MD
LG