Tautan-tautan Akses

Tank 'Abrams M1A1' dan Tentara Irak Sukses Usir ISIS dari Kota Hit


Tentara AS memeriksa tank Abrams M1A1 (foto: dok). Tanks Abrams M1A1 efektif dalam pertempuran melawan militan ISIS di kota Hit, Irak.
Tentara AS memeriksa tank Abrams M1A1 (foto: dok). Tanks Abrams M1A1 efektif dalam pertempuran melawan militan ISIS di kota Hit, Irak.

Tank Abrams M1A1 dan tentara Irak yang menjadi awaknya dipandang sebagai "pahlawan" oleh kalangan penduduk setempat setelah sukses menghalau militan ISIS.

Para pejabat Pentagon memuji awak tank Irak, Abrams M1A1 yang memainkan peran utama dalam membantu menghalau militan ISIS dari kota Hit, di mana tank dan awaknya dipandang hampir sebagai "pahlawan" oleh kalangan penduduk setempat.

Selama konferensi pers Selasa (12/4), juru bicara Pentagon, Steve Warren memaparkan kisah awak tank yang katanya "sekarang telah beberapa hari terus mengalahkan musuh.”

Awak tank itu beroperasi di kota kecil Hit sekitar 65 kilometer barat Ramadi di sepanjang Sungai Efrat, di garis depan Satuan Anti Teroris Irak, yang disebut Warren, contoh hebat militer Irak bekerja bahu-membahu dengan satuan itu.

Warren mengatakan, penasehat Amerika yang sesungguhnya mengamati tank itu beraksi telah memberinya “gelar pahlawan” selama 7 hari terakhir.

Warren menyebut tank itu “pahlawan” dan media sosial menjulukinya “Binatang buas” yang kini menjadi percakapan di Twitter mengenai Irak. Dalam briefing itu, Warren mencantumkan video tank itu beraksi di Twitter.

Pasukan Irak hari Senin berhasil memukul mundur ISIS keluar dari Hit dan mengibarkan bendera Irak di gedung pemerintah setempat untuk pertama kalinya sejak kota kuno itu jatuh ke tangan kelompok militant itu bulan Oktober 2014. Pasukan Irak mulai menyerang kota itu bulan Februari.

Dalam briefing itu, Warren mengatakan, 75 persen kota itu bersih dan yakin ISIS sepenuhnya dihalau keluar dalam beberapa hari ini. [ps/al]

XS
SM
MD
LG