Tautan-tautan Akses

Tekad Nuklir Korea Utara Mungkin Uji Komitmen Dunia Terhadap Sanksi-Sanksi


Televisi di stasiun kereta api di Seoul, Korea Utara, menayangkan siaran berita tentang peluncuran misil Korea Utara (28/4).
Televisi di stasiun kereta api di Seoul, Korea Utara, menayangkan siaran berita tentang peluncuran misil Korea Utara (28/4).

Pembangkangan dan upaya Korea Utara yang dipercepat untuk mengembangkan senjata nuklir canggih sejauh ini belum tergoyahkan oleh sanksi-sanksi keras baru yang diberlakukan PBB pada bulan Maret.

Pelanggarannya baru terhadap resolusi PBB yang melarang program nuklir dan misil balistik Pyongyang terjadi Kamis (27/4), ketika Korea Utara berusaha meluncurkan satu lagi misil balistik jarak menengah. Tapi misil itu jatuh beberapa detik setelah diluncurkan, menurut Kementerian Pertahanan Korea Selatan. Militer Korea Utara melakukan uji coba misil balistik jarak menengah yang sama sebelumnya bulan ini yang juga gagal.

Menanggapi tes misil terakhir, PBB mendesak Korea Utara pada hari Kamis (27/4) untuk menghentikan "tindakan provokatif lebih lanjut" dan Dewan Keamanan mengadakan pertemuan tertutup untuk membahas apakah tanggapan lebih lanjut perlu dipertimbangkan.

Pyongyang juga dikabarkan siap untuk melakukan uji coba nuklir kelima setiap saat, hanya beberapa bulan setelah negara itu memicu ledakan nuklir terakhirnya pada bulan Januari. [as/uh]

Recommended

XS
SM
MD
LG