Tautan-tautan Akses

Tenis: Serena Dominasi Cincinnati Masters


Serena Williams mengembalikan servis Daria Gavrilova di turnamen Western and Southern di Lindner Family Tennis Center, Mason, 13 Agustus 2018.
Serena Williams mengembalikan servis Daria Gavrilova di turnamen Western and Southern di Lindner Family Tennis Center, Mason, 13 Agustus 2018.

Mantan petenis nomor satu dunia, Serena Williams, menunjukkan permainan yang tajam saat kembali ke turnamen setelah istirahat selama seminggu. Serena lolos ke putaran kedua nomor tunggal putri di turnamen tenis Cincinnati Masters dengan mengalahkan Daria Gavrilova 6-1 6-2 pada Senin (13/8), Reuters melaporkan.

Serena mencetak delapan ace dan belum terpatahkan saat mengandaskan petenis Australia berusia 24 tahun. Bulan lalu, Serena berhasil mencapai final turnamen Wimbledon, tapi minggu lalu dia mundur dari Piala Rogers di Montreal karena masalah pribadi.

“Saya menyadari setelah Wimbledon bahwa ini sebuah perjalanan bagi saya,” kata Serena yang berusia 36 tahun.

Peraih gelar grand slam 23 kali akan bertemu dengan juara Wimbledon dua kali, Petra Kvitova, pada hari ini, Selasa (14/8).

Di nomor tunggal putra, petenis nomor satu dunia Rafa Nadal, memutuskan untuk mundur dari turnamen Cincinnati Masters. Nadal ingin mengatur jadwal laga agar tetap prima menjelas turnamen AS Terbuka.

Petenis Spanyol berusia 32 tahun itu, Minggu (12/8), mengalahkan petenis muda asal Yunani, Stefanos Tsitsipas di Roger Cup, di Toronto, Kanada. Kemenangan di Roger Cup adalah gelar Nadal ke-80 dalam kariernya.

Di laga lainnya, Madison Keys juga lolos ke babak berikutnya di turnamen Western and Southern Open di Mason, Ohio, dengan mengandaskan pemegang wild card, Bethanie Mattek-Sands 3-6, 7-6 (3) dan 6-4. [ft/au]

XS
SM
MD
LG