Presiden AS Donald Trump hari Selasa (22/5) mengatakan, KTT yang direncanakan dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un kemungkinan tidak jadi bulan depan.
“Kalau tidak jadi, mungkin nanti,” kata Trump. “Mungkin tidak jadi pada tanggal 12 Juni.”
Trump menambahkan, “Ada peluang baik akan ada pertemuan,” katanya pembicaraan pendahuluan antara wakil pemerintahannya dan pejabat Korea Utara, sejauh ini berjalan baik.
Baca juga: Trump Tolak Model Libya untuk Selesaikan Masalah Korea Utara
Trump juga mengatakan Kim benar-benar serius tentang pertemuan yang direncanakan itu.
Trump, berbicara di Gedung Putih, didampingi presiden Korea Selatan, Moon Jae-in, dan menjelaskan, "Ada kondisi-kondisi tertentu yang kami inginkan. Saya berpendapat, kita akan memperoleh kondisi-kondisi itu.”
Dia juga mengatakan, denuklirisasi Korea Utara harus diselenggarakan. [jm]