Uni Eropa mengatakan Albania, Macedonia dan Montenegro sudah diambang pintu untuk memperoleh keanggotaan Uni Eropa, sementara Serbia, Kosovo dan Bosnia-Herzegovina masih perlu membuat kemajuan atas reformasinya.
Komisi Eropa, unit eksekutif Uni Eropa, mengeluarkan laporan perluasan keanggotaan tahunan itu hari Rabu, yang memuat ringkasan situasi ekonomi, diplomatik dan politik negara-negara yang ingin bergabung dengan Uni Eropa pada tahun-tahun mendatang.
Laporan ini memberi nilai baik untuk Albania, Macedonia dan Montenegro atas kemajuan reformasi mereka, meskipun Montenegro diminta untuk meningkatkan upayanya menangani isu-isu penegakan hukum.
Laporan itu mengatakan Albania dapat dijamin untuk memperoleh status calon anggota jika sudah menyelesaikan reformasi administratif dan aturan yudikatifnya.
Komisi Eropa mengatakan Serbia dan Kosovo harus membuat perbaikan “nyata dan berkelanjutan” dalam hubungan mereka untuk meneruskan proses menuju keanggotaan Uni Eropa, sementara Bosnia diminta melakukan “lebih banyak upaya” pada beberapa bidang – seperti memulihkan fungsi dan efesiensi pemerintahan serta reformasi yudikatif.
Kroasia yang dijadwalkan akan menjadi anggota penuh Uni Eropa pada bulan Juli 2013, diminta untuk mempercepat reformasinya.
Komisi Eropa mengecam Turki, yang selama bertahun-tahun telah bernegosiasi untuk bisa bergabung dalam Uni Eropa, dengan mengatakan Komisi Eropa khawatir tentang catatan HAM dan kebebasan mengutarakan pendapat di Turki.
Komisi Eropa, unit eksekutif Uni Eropa, mengeluarkan laporan perluasan keanggotaan tahunan itu hari Rabu, yang memuat ringkasan situasi ekonomi, diplomatik dan politik negara-negara yang ingin bergabung dengan Uni Eropa pada tahun-tahun mendatang.
Laporan ini memberi nilai baik untuk Albania, Macedonia dan Montenegro atas kemajuan reformasi mereka, meskipun Montenegro diminta untuk meningkatkan upayanya menangani isu-isu penegakan hukum.
Laporan itu mengatakan Albania dapat dijamin untuk memperoleh status calon anggota jika sudah menyelesaikan reformasi administratif dan aturan yudikatifnya.
Komisi Eropa mengatakan Serbia dan Kosovo harus membuat perbaikan “nyata dan berkelanjutan” dalam hubungan mereka untuk meneruskan proses menuju keanggotaan Uni Eropa, sementara Bosnia diminta melakukan “lebih banyak upaya” pada beberapa bidang – seperti memulihkan fungsi dan efesiensi pemerintahan serta reformasi yudikatif.
Kroasia yang dijadwalkan akan menjadi anggota penuh Uni Eropa pada bulan Juli 2013, diminta untuk mempercepat reformasinya.
Komisi Eropa mengecam Turki, yang selama bertahun-tahun telah bernegosiasi untuk bisa bergabung dalam Uni Eropa, dengan mengatakan Komisi Eropa khawatir tentang catatan HAM dan kebebasan mengutarakan pendapat di Turki.