Dalam jumpa pers di Jenewa hari Jumat (8/8), Pemimpin WHO, Dr. Margaret Chan mengatakan pengumuman itu jelas menyerukan solidaritas internasional.
Ia mengatakan negara-negara yang terkena virus yang mematikan itu, “tidak mempunyai kapasitas untuk mengatasi wabah besar dan rumit ini,” sementara ia meminta bantuan internasional yang lebih besar.
Hari Kamis, Pusat Pengawasan dan Pencegahan Penyakit Amerika telah mengaktifkan pusat operasi daruratnya pada tingkat yang paling tinggi, sebagai tanggapan atas wabah Ebola yang paling buruk.
Direktur CDC, Dr. Thomas Frieden mengatakan dalam sidang dengar keterangan Kongres mengenai Ebola bahwa pusat itu akan segera mendatangkan 50 ahli penyakit di Afrika Barat. Katanya, ia yakin tidak ada wabah besar yang akan terjadi di Amerika.