Israel Tuntut Hamas Bebaskan Tentaranya Dalam Tahap Pertama Gencatan Senjata

Seorang menteri kabinet Israel mengatakan Hamas yang menguasai Jalur Gaza harus membebaskan tentara Israel dalam tahap pertama dari setiap persetujuan gencatan senjata.

Hamas menentang pengkaitan nasib tentara Israel Gilad Shalit dengan gencatan senjata, dan mengatakan pembebasan dirinya harus dirundingkan sebagai bagian dari pertukaran tahanan yang terpisah. Hamas juga ingin Israel membuka pelintasan perbatasannya dengan Gaza dalam tahap pertama dari gencatan senjata jangka panjang.

Menteri Israel Meir Sheetrit mengatakan Minggu, setiap persetujuan dimulai dengan pembukaan lintasan perbatasan juga harus mengikut sertakan pembebasan tentara Israel.

Pejabat Hamas Ali Barakeh mengatakan militan Gaza cenderung lebih suka gencatan senjata, namun memperingatkan mereka masih memiliki banyak roket meskipun terjadi ofensif tiga minggu terhadap kelompok ini.