Ayatollah Iran Mengecam Ucapan Menlu Saudi

Seorang ulama terkemuka Iran mengecam menteri luar negeri Arab Saudi atas ucapannya belum lama ini mengenai Iran. Dalam khotbah Jumat, Ayatullah Ahmad Khatami mengecam Pangeran Saud al-Faisal, dengan mengatakan ucapannya kedengaran seperti menteri luar negeri Israel, musuh-besar Iran.

Diplomat Arab Saudi itu pekan ini menyerukan agar sesame orang Arab bersatu menghadapi apa yang dia sebut “tantangan Iran” yang ditimbulkan program nuklir negara non-Arab itu serta maksud-maksud negara itu dalam kaitan dengan keamanan di Teluk Arab.

Ayatollah Khatami, dalam wawancara yang disiarkan radio pemerintah Iran, mengatakan Israel berusaha mengalihkan perhatian Arab. Dia menambahkan program nuklir Iran merupakan kehormatan bagi dunia Islam. Komentar pejabat Arab Saudi itu hanyalah salahsatu dari beberapa yang mempertanyakan peran Iran di kawasan itu pekan ini.

Presiden Otoritas Palestina Mahmud Abbas meminta supaya Iran berhenti turut-campur dalam urusan Palestina.