Amerika Mengundang Menlu Negara ASEAN Untuk Bahas Ancaman Korea Utara

Menteri Luar Negeri AS Rex Tillerson mengacungkan jempol saat datang untuk berbicara dengan pegawai Departemen Luar Negeri, 3 Mei 2017, di Departemen Luar Negeri AS, di Washington.

Amerika Serikat mengajak negara- negara sekutunya di Asia Tenggara untuk menangani apa yang digambarkan oleh pejabat senior sebagai prioritas keamanan nasional Amerika nomor satu -- yaitu ancaman proliferasi nuklir dan rudal Korea Utara – pada waktu para menteri luar negeri ASEAN itu berkumpul hari Kamis Di Washington.

Seorang pejabat senior Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan bahwa Amerika mendesak negara-negara Asia Tenggara untuk "memutuskan hubungan diplomatik" dengan Korea Utara.

Seorang pejabat lain mengatakan kepada VOA bahwa

walaupun ada beberapa keberhasilan dalam "peningkatan inspeksi untuk menghentikan kegiatan gelap Korea Utara," lebih banyak lagi yang bisa dilakukan.

"Di Asia, kita punya banyak tugas untuk dilakukan bersama ," kata Menteri Luar Negeri Rex Tillerson dalam sambutannya di depan para pegawai Departemen Luar Negeri pada hari Rabu. Ia menambahkan bahwa Amerika sedang memperkuat "kepemimpinannya" dengan ASEAN dalam sejumlah masalah keamanan.”

Menteri Tillerson adalah tuan rumah pertemuan para menteri luar negeri negara-negara ASEAN hari Kamis di Departemen Luar Negeri Amerika, hanya beberapa hari setelah para diplomat tinggi dari negara-negara tersebut bertemu di Manila dan mengeluarkan sebuah pernyataan yang mengecam provokasi Korea Utara.

Banyak negara dalam kelompok Asean telah membuka hubungan diplomatik dengan rezim Korea Utara.[sp]