Amerika hari Selasa (21/6) mengatakan pihaknya menyumbang 20 juta dolar dalam bentuk bantuan kemanusiaan bagi upaya PBB untuk membantu ribuan pengungsi yang melarikan diri dari kota Fallujah di Irak.
Pasukan Irak pekan lalu merebut kembali Fallujah dari pejuang-pejuang ISIS yang telah menduduki kota itu selama dua tahun. Tetapi PBB memperkirakan ada sekitar 85.000 warga Fallujah yang melarikan diri dari kota di bagian barat ibukota Baghdad itu, yang sangat membutuhkan bantuan. Badan PBB Urusan Data Bantuan Darurat hari Senin (20/6) mengeluarkan bantuan 17,5 juta dolar.
Amerika mengatakan bantuannya merupakan bagian dari paket bantuan kemanusiaan yang lebih besar yang menurut rencana akan diumumkan akhir tahun ini, dan menambahkan bahwa sejak tahun 2014 lebih dari 3,3 juta warga Irak terpaksa mengungsi dari negara itu untuk menghindari pertempuran.
UNHCR telah mengidentifikasi kamp-kamp koordinasi dan manajemen pengungsi, serta memberi perlindungan bagi mereka yang melarikan diri dari Fallujah, sebagai kebutuhan paling utama saat ini. Badan PBB itu mengatakan telah memiliki kebutuan air, pangan, tempat penampungan dan sanitasi.
Amerika menyerukan kepada negara-negara lain untuk membantu memenuhi permintaan PBB untuk menyumbang lebih banyak uang guna membantu para pengungsi. [em]