Angkatan Darat Pakistan Panggil Mantan Kepala Intelijen

Markas Besar Angkatan Darat Pakistan di Rawalpindi, 11 Oktober 2011. (Foto: dok).

Angkatan Darat Pakistan memanggil mantan kepala intelijen menyangkut buku yang ditulisnya bersama mantan pejabat tinggi intelijen India.

Buku yang baru dirilis itu, yang berjudul “Spy Chronicles” memberi indikasi Pakistan bekerjasama dengan Amerika dalam penggerebekan tahun 2011 yang menewaskan Osama bin Laden.

Buku tersebut ditulis bersama oleh Asad Durrani, mantan kepada Intelijen Antar-Angkatan dalam Angkatan Bersenjata Pakistan, A.S Daulat, Mantan Kepala Sayap Analisa dan Penelitian India, dan wartawan India, Aditya Sinha. Durrani telah pensiun beberapa tahun sebelum penggerebekan bin Laden.

Mayor Jenderal Asif Ghafoor, juru bicara militer, mengunggah cuitan melalui Twitter, Jumat malam (25/5) bahwa Durrani telah dipanggil ke markas besar angkatan darat hari Senin mengenai pelanggaran peraturan militer yang menyangkut sumber tulisan, tanpa memberi keterangan lebih jauh. [gp]