Argentina, Brazil Sepakat Tengahi Krisis Venezuela

José Serra, penjabat Menteri Luar Negeri Brazil.

José Serra, penjabat Menteri Luar Negeri Brazil.

Venezuela sedang dibelit krisis ekonomi parah dengan inflasi tertinggi di dunia dan serba kekurangan.

Penjabat Menteri Luar Negeri Brazil, Jose Serra mengatakan, negaranya bersama Argentina berusaha membantu mencari pemecahan bagi krisis politik yang menimpa Venezuela.

Venezuela sedang dibelit krisis ekonomi parah dengan inflasi tertinggi di dunia dan serba kekurangan. Jajak pendapat menunjukkan sebagian besar rakyat menghendaki Presiden Nicolas Maduro mundur dari jabatan.

Jose Serra hari Senin (23/5) menemui presiden Argentina Mauricio Macri. Itu adalah lawatan pertama Serra ke luar negeri sejak memegang jabatan setelah Presiden Dilma Rousseff dinon-aktifkan menunggu sidang pemakzulannya.

Hubungan ekonomi antara kedua negara yang ekonominya terbesar di Amerika Selatan belakangan ini terpukul akibat resesi terburuk yang menerpa Brazil dalam beberapa dasawarsa.

Kedua negara sepakat hari Senin untuk mencari mekanisme yang dapat menolong dicapai perjanjian dagang yang independen tidak harus melalui kelompok perdagangan MERCOSUR sebagaimana selama ini. [sp]