77 Orang Tewas Dalam Kecelakaan Maskapai Penerbangan Iran

Tim SAR Iran masih mencari setidaknya seorang lagi dari 106 orang yang berada di pesawat Iran Air, ketika pesawat jatuh.

Pesawat naas tersebut jatuh setelah berusaha mendarat darurat dekat kota Urumiyeh, 700 kilometer barat laut ibukota Teheran.

Media Iran mengatakan sebanyak 77 orang tewas pada hari Minggu ketika sebuah pesawat penumpang Iran Air jatuh akibat cuaca buruk di Iran barat laut.

Pihak berwenang hari ini mengatakan tim SAR masih mencari setidaknya seorang lagi dari 106 orang yang berada di pesawat ketika pesawat jatuh.

Pimpinan Palang Merah Iran, Mahmoud Mozaffar, mengumumkan di stasiun televisi pemerintah, pesawat naas tersebut jatuh setelah berusaha mendarat darurat dekat kota Urumiyeh, 700 kilometer barat laut ibukota Teheran.

Para pejabat Iran mengatakan beberapa penumpang selamat dengan cedera ringan, sementara yang lainnya harus dirawat di rumah sakit. Setidaknya 10 awak berada dalam pesawat.

Sebelumnya, media Iran melaporkan sejumlah laporan berbeda mengenai jumlah orang dalam pesawat Boeing 727 itu, yang menurut Mozaffar pecah berkeping-keping tetapi tidak meledak ketika jatuh di sawah dekat Urumiyeh.

Pesawat itu sedang terbang menuju Teheran ketika jatuh. Tidak jelas penyebab kecelakaan, tetapi salju tebal dan kabut menghambat upaya penyelamatan.

Iran mengalami beberapa kecelakaan udara baru-baru ini, sering akibat pesawat yang tua dan perawatan yang buruk. Berbagai sanksi Amerika atas republik Islam ini membuat Iran tidak bisa membeli pesawat baru atau suku cadang dari negara-negara Barat.