Amerika telah memberlakukan sanksi kepada sekelompok lagi individu dan entitas di Ukraina dan Rusia yang dituduh “merongrong kedaulatan Ukraina” dan menggelapkan aset pemerintah Ukraina.
Departemen Keuangan Amerika hari Rabu (11/3) merilis daftar 14 orang – termasuk delapan separatis Ukraina – dan dua entitas termasuk Russian National Commercial Bank – bank Rusia yang beroperasi di Krimea, semenanjung di Laut Hitam yang dianeksasi Rusia dari Ukraina tahun lalu.
Dengan pemberlakuan sanksi itu berarti aset-aset mereka di Amerika akan dibekukan dank ke-14 orang itu dilarang bepergian ke Amerika.
Departemen Keuangan mengatakan serangan-serangan bulan lalu oleh kelompok separatis yang didukung Rusia terhadap dua kota di bagian timur Ukraina, “jelas melanggar ketentuan-ketentuan yang tersurat dan tersirat dalam perjanjian” gencatan senjata yang ditandatangani bulan Februari 2015 dan sebelumnya pada September 2014.