Wakil Menlu AS Maria Otero berterimakasih kepada negara-negara tetangga Suriah yang 'bermurah hati' menampung sekitar 140.000 orang pengungsi.
Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan meningkatnya kekerasan di Suriah mendorong lebih banyak warga sipil ke perbatasan negara itu untuk mencari bantuan medis, pangan, dan air.
Wakil Menteri luar negeri Amerika untuk Keamanan Sipil Maria Otero hari Kamis mengatakan tetangga Suriah – yakni Irak, Yordania, Lebanon dan Turki – telah "bermurah hati" kepada sekitar 140.000 orang yang melarikan diri melintasi perbatasan Suriah.
Ia terutama berterima kasih kepada Yordania yang telah berbagi air bersih yang langka dengan para pengungsi.
Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan ada setengah juta orang di Suriah yang membutuhkan makanan dan bantuan lainnya.
Amerika menyerukan kepada pemberontak dan pemerintah Suriah agar menghormati apa yang disebutnya "ketidakberpihakan para pekerja kemanusiaan" yang telah berhasil memasuki negara itu.
Wakil Menteri luar negeri Amerika untuk Keamanan Sipil Maria Otero hari Kamis mengatakan tetangga Suriah – yakni Irak, Yordania, Lebanon dan Turki – telah "bermurah hati" kepada sekitar 140.000 orang yang melarikan diri melintasi perbatasan Suriah.
Ia terutama berterima kasih kepada Yordania yang telah berbagi air bersih yang langka dengan para pengungsi.
Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan ada setengah juta orang di Suriah yang membutuhkan makanan dan bantuan lainnya.
Amerika menyerukan kepada pemberontak dan pemerintah Suriah agar menghormati apa yang disebutnya "ketidakberpihakan para pekerja kemanusiaan" yang telah berhasil memasuki negara itu.