Para penonton film di Dubai yang frustrasi dengan penutupan bioskop selama pandemi corona akan segera dapat menonton film dari mobil mereka. Dubai akan membuat bioskop berkonsep drive-in di atap salah satu pusat perbelanjaan terbesar, Mall of the Emirates milik Majid Al Futtaim.
Dengan adanya aturan jarak sosial di Uni Emirat Arab untuk mencegah penyebaran virus, VOX Cinemas mengatakan penonton akan dibatasi hanya dua orang per mobil. Bioskop terbuka yang buka pada hari Minggu itu dapat menampung hingga 75 mobil sekaligus.
Harga tiket masuk per kendaraan mencapai 180 dirham (sekitar Rp 450 ribu) dan penonton akan mendapatkan popcorn, makanan ringan dan minuman.
BACA JUGA: Arab Saudi Isolasi Jeddah, Turis Jerman Tinggalkan UEA"Kami menjaga jarak sosial sehingga itu ide yang cemerlang menurut saya," kata pengemudi Porsche Xavier Libbrecht kepada Reuters saat acara pra-pembukaan di bioskop drive-in, Rabu (13/5)
Dubai, pusat bisnis dan pariwisata UEA, telah mengizinkan mal dan restoran dibuka kembali dengan kapasitas terbatas.
Namun, anak-anak berusia 3-12 dan orang-orang di atas 60 tahun masih dilarang untuk pergi ke tempat-tempat tersebut, termasuk bioskop di luar ruangan.
Dubai, tujuan belanja dan hiburan utama, telah terpukul oleh pandemi corona. UEA sejauh ini telah mencatat 20.386 kasus infeksi corona dan 206 kematian. [ah]