Duta Besar China Meninggalkan Washington

Cui Tiankai, duta besar China untuk Amerika Serikat, menjawab pertanyaan wartawan saat wawancara dengan Reuters di Washington, 6 November 2018. (Foto: Reuters)

Cui Tiankai, diplomat karir berusia 69 tahun yang menjabat sebagai duta besar China untuk Amerika Serikat sejak April 2013, bersiap-siap untuk pulang ke negaranya.

Analis Amerika sebagian besar memuji upaya Cui mewakili negaranya – atau setidaknya pemerintah China - selama delapan tahun masa jabatannya. Namun mereka juga mempertanyakan sejauh mana ia atau diplomat China lainnya dapat mempengaruhi pengambilan keputusan di Beijing.

Winston Lord, mantan duta besar AS untuk China, dan Bonnie Glaser, direktur Program Asia pada German Marshall Fund di Washington, termasuk di antara mereka yang mengakui Cui sebagai seorang diplomat yang sangat efektif.

“Duta Besar Cui Tiankai telah melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam pandangan saya, selama periode yang sangat sulit,” kata Lord dalam sebuah wawancara melalui telepon dari rumahnya di New York.

Fakta bahwa Cui tetap menjabat begitu lama membuktikan keahliannya dan rasa hormat yang ia pegang, Lord menambahkan. “Tentu saja dia sangat kuat dalam membela kepentingan China. Namun ia cenderung melakukannya sebagai upaya agar dapat berdialog, meskipun kami berbeda pandangan yang tajam dalam beberapa hal.” [mg/ah]