Gempa 6,1 SR Guncang Flores

Peta Indonesia

Gempa berkekuatan 6,1 SR mengguncang wilayah Flores Timur, Rabu (24/8) dini hari. Seorang pakar gempa mengatakan, gempa dalam atau deep focus earthquake ini tergolong langka terjadi.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Rabu (24/8) melaporkan gempa terjadi sekitar pukul 02.39 WIB. Hingga saat ini belum ada laporan kerusakan atau korban jiwa akibat gempa tersebut. Gempa ini dilaporkan tak berpotensi menimbulkan tsunami.

Kepada pers, Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono, mengatakan, penyebab terjadinya gempa itu masih diselidiki. Hasil analisis BMKG menunjukkan, pusat gempa terletak di Laut Flores, sekitar 105 kilometer dari barat laut Flores Timur, pada kedalaman 537 kilometer. Guncangan yang diakibatkan gempa itu bisa dirasakan di Waingapu, Maumere, Ende, Alor, Sabu, dan Kupang.

Gempa bumi dalam dengan kedalaman sumber gempa melebihi 300 kilometer di Laut Flores dinilai sebagai fenomena menarik karena sangat jarang terjadi. Penyebab terjadinya gempa seperti itu masih belum banyak diketahui. Ada teori menyebutkan, ini ada kaitan dengan perubahan sifat kimiawi batuan pada suhu dan tekanan tertentu.

Namun ada juga dugaan bahwa lempeng tektonik di kedalaman 410 kilometer mengalami gaya tarik lempeng ke bawah, sedangkan pada bagian di sekitar kedalaman lebih dari 600 kilometer terjadi gaya apung lempeng yang menahan ke atas. [ab/uh]