Tahun ini, untuk pertama kalinya, para pengiklan Amerika mengeluarkan dana lebih banyak untuk iklan di internet daripada di surat-surat kabar.
Perusahaan riset pemasaran eMarketer menyatakan belanja Amerika untuk iklan online akan berjumlah mendekati 26 miliar dolar AS tahun ini, dibandingkan dengan pengeluaran total kurang dari 23 miliar dolar bagi iklan di surat-surat kabar.
Pendapatan untuk iklan di internet meningkat selama beberapa tahun ini karena khalayak meninggalkan media tradisional dan beralih ke sumber-sumber berita dan hiburan di internet.
Perusahaan riset itu memperkirakan kesenjangan pendapatan iklan internet dan surat kabar akan naik tajam tahun depan.