Iran Kritik Obama Karena Tak Kirim Pasukan Darat ke Irak

Presiden Iran Hassan Rouhani.

Presiden Hassan Rouhani mempertanyakan apakah mungkin mengalahkan teroris tanpa pengorbanan dan penderitaan.

Presiden Iran Hassan Rouhani telah mengutuk keras militan Negara Islam (ISIS) sebagai kelompok anti-Islam yang memalukan, tetapi ia juga mengecam koalisi yang dipimpin Amerika untuk memerangi ektremis.

Dalam wawancara dengan televisi NBC, Rouhani mengecam penolakan Presiden Barack Obama untuk mengirim pasukan darat Amerika ke Irak. Rouhani mempertanyakan apakah mungkin mengalahkan teroris tanpa pengorbanan dan penderitaan.

Tetapi, ia mengakui serangan udara mungkin perlu dalam beberapa keadaan.

Presiden Rouhani mengutuk pemancungan dua wartawan Amerika dan seorang pekerja bantuan kemanusiaan Inggris oleh ISIS, dan menyebutnya tidak sesuai dengan kebudayaan Islam.

Ia mengatakan menurut Islam, pembunuhan orang yang tidak bersalah adalah seperti pembunuhan semua manusia. Ia menambahkan pemenggalan kepala adalah hal yang menyedihkan bagi semua umat manusia dan bahwa Iran akan memberi Irak setiap bantuan yang dibutuhkannya untuk memerangi ISIS.