Jaksa penuntut Korea Selatan mengatakan dalam argumentasi penutupnya hari Senin mereka menghendaki hukuman 12 tahun penjara bagi pimpinan perusahaan Samsung Lee Jae-yong atas tuduhan korupsi yang berhubungan dengan skandal politik yang mengakibatkan pemakzulan dan pemecatan mantan Presiden Park Geun-hye.
Jaksa mengatakan Lee memberi jutaan dolar kepada dua yayasan yang mencurigakan yang dikelola oleh Choi Soon-sil, seorang teman dekat Presiden Park, sebagai imbalan atas keputusan yang membantu pimpinan Samsung oleh Dinas Pensiun Nasional dalam merger atau penggabungan dua cabang Samsung, walaupun kemungkinan akan merugikan perusahaan itu $100 juta. Merger tersebut tadinya akan memudahkan Lee mengambil-alih kekuasaan atas seluruh perusahaan raksasa tersebut dari ayahnya yang sakit-sakitan. [gp]