Komite DPR AS Akan Gelar Sidang Terkait Laporan Mueller

Jaksa Khusus Robert Mueller tiba di Departemen Kehakiman AS di Washington, 29 Mei 2019, untuk berbicara mengenai intervensi Rusia pada pemilihan presiden 2016.

Sidang dengar pendapat Kongres mengenai laporan Robert Mueller tentang penyelidikan atas campur tangan Rusia dalam pemilihan presiden AS 2016 akan berlangsung dalam beberapa hari mendatang, di tengah meningkatnya tekanan untuk memulai proses yang bisa berujung pada pemakzulan Presiden Donald Trump.

Tapi Mueller, penyelidik khusus yang baru-baru ini mundur setelah menyelesaikan laporan itu, tidak akan bersaksi di hadapan Komite Kehakiman DPR. Senin (10/6), Komite Kehakiman akan menggelar sidang dengar pendapat di Washington yang bertema "Pelajaran dari Laporan Mueller: Obstruksi Presiden dan Kejahatan Lain."

Sebagai gantinya, panel itu akan mendengar kesaksian dari bekas jaksa agung AS dan para pakar hukum lainnya, termasuk John Dean, saksi penting dalam sidang dengar pendapat Watergate pada awal 1970an sekaligus bekas penasihat Gedung Putih bagi Presiden Richard Nixon.

Komite itu mengatakan para saksi akan membahas bukti laporan itu bahwa Trump seringkali berupaya menghalang-halangi atau membatasi penyelidikan, yang menegaskan kesimpulan komunitas intelijen AS bahwa Rusia campur tangan dalam pemilu dengan tujuan untuk membantu Trump memenangkan kepresidenan. [vm]