Para anggota parlemen Korea Selatan bersiap untuk membahas sebuah rancangan undang-undang yang akan memberikan imbalan sebesar hampir US$900 ribu kepada para pembangkang Korea Utara yang memiliki informasi rahasia mengenai pemerintah Pyongyang yang tertutup.
Kantor berita Korsel, Yonhap, melaporkan tentang legislasi itu Minggu (5/3), mengatakan angka itu empat kali lipat lebih besar dibandingkan dengan angka yang kini diberikan kepada para pembangkang dengan informasi sensitif.
Laporan itu mengatakan legislasi itu bertujuan untuk membujuk agar lebih banyak elit Korut yang berpihak kepada Korsel. Kementerian Unifikasi mengatakan RUU itu juga akan menaikkan imbalan bagi perangkat – termasuk kapal dan piranti keras militer lain – yang dibawa oleh para pembangkang.
Belum ada tanggapan dari pemerintah Korut mengenai hal ini. [vm]