5 Tewas akibat Penembakan di Illinois, AS

Polisi berhasil menangkap tersangka yang luka parah dalam baku tembak (foto: ilustrasi).

Pihak berwenang AS mengatakan lima orang ditemukan tewas tertembak hari Rabu (24/4) di sebuah rumah di kota kecil Manchester, negara bagian Illinois.
Pihak berwenang mengatakan lima orang ditemukan tewas tertembak hari Rabu di sebuah rumah di kota kecil Manchester, negara bagian Illinois dan seorang tersangka luka parah dalam pengejaran dan tembak-menembak dengan petugas polisi.

Juru bicara Kepolisian Illinois Monique Bond mengatakan lima orang yang ditemukan tewas di Manchester adalah korban pembunuhan, tetapi belum memastikan bagaimana mereka meninggal. Seorang anak perempuan berusia 6 tahun ditemukan selaman, namun berada dalam kondisi serius. Pihak berwenang tidak merinci lebih jauh identitas korban yang tewas.

Walikota Manchester, Ronald Drake yang tinggal satu blok dari rumah itu mengatakan kelima korban diperkirakan ditembak pada sekitar jam 4.30 pagi.

Para petugas polisi datang ketika seorang tetangga menelfon 911 untuk melaporkan tembakan yang terdengar dari rumah itu. Tetangga korban juga menjelaskan deskripsi kendaraan yang terlihat meninggalkan rumah itu. Kendaraan itu berhasil dihentikan setelah polisi mengeluarkan informasi peringatan. Terjadi tembak-menembak dan tersangka pembunuhan itu terkena luka tembak. Ia dinyatakan tewas setibanya di rumah sakit.

Di Manchester, polisi memasang garis polisi berwarna kuning di sekitar rumah di mana kelima korban tewas ditemukan. Dua pengawas sekolah di daerah itu diberi informasi tentang kasus itu sebelum jam 6 pagi, juga bahwa pelaku masih dalam pengejaran. Keduanya membatalkan seluruh kegiatan sekolah. Belum jelas apakah diantara para korban tewas terdapat siswa dari kedua sekolah di distrik Winchester dan North Greene.