Menlu-menlu G-8 Dukung Langkah-langkah Keras terhadap Iran

Pertemuan G-8 tingkat menteri kali ini berlangsung di Kanada.

Konsep dari komunike akhir yang diusulkan mendukung apa yang disebut “langkah-langkah tepat dan keras” untuk menyelesaikan masalah Iran, sambil tetap membuka pilihan untuk dialog.

Menteri-menteri luar negeri negara-negara G-8 menyatakan mereka mendukung langkah-langkah keras guna menghentikan program nuklir Iran. Diplomat-diplomat senior dari negara-negara industri terkemuka dunia ditambah Rusia, bertemu hari Selasa dekat Ottawa, Kanada, untuk membicarakan program nuklir Iran dan masalah-masalah nonproliferasi lainnya.

Konsep dari komunike akhir yang diusulkan mendukung apa yang disebut “langkah-langkah tepat dan keras” untuk menyelesaikan masalah Iran, sambil tetap membuka pilihan untuk dialog.
Perdana Menteri Kanada Stephen Harper mengatakan pertemuan tersebut diadakan ketika masyarakat internasional menghadapi kesulitan menghadapi Iran dan Korea Utara. Ia mengatakan kedua negara merupakan ancaman serius bagi keamanan global.

Harper menyerukan agar diambil tindakan terkoordinasi yang lebih keras terhadap Iran, termasuk jika perlu putaran ke empat sanksi PBB. Ia mengatakan Iran harus menghentikan aktivitas pengayaan uraniumnya dan terlibat dalam dialog yang damai.

Pertemuan tersebut diadakan sebelum, Amerika berusaha mendesak Dewan Keamanan PBB agar memberlakukan sanksi-sanksi baru terhadap Iran.