Mesir memanggil Kuasa Usaha Turki di Kairo untuk dimintai keterangannya seputar ucapan perdana menteri Turki, Recep Tayyip Erdogan yang menghina presiden Mesir.
Kementerian Luar Negeri Mesir mengingatkan hari Sabtu bahwa ucapan Perdana Menteri Erdogan itu dapat membatasi hubungan antara kedua negara.
Erdogan mengatakan dalam wawancara dengan CNN bahwa mantan panglima Angkatan Bersenjata dan sekarang presiden Mesir Abdel Fattah el-Sissi adalah seorang lalim. Erdogan juga menuduh pemimpin-pemimpin Mesir melakukan pendekatan yang tidak tulus terhadap krisis di Gaza.
Hubungan antara Mesir dan Turki agak tegang sejak militer Mesir menyingkirkan Ikhwanul Muslimin dari kekuasaan tahun lalu.