Militer Mali Rebut Kembali Kota Konna

Peta wilayah Mali yang berkecamuk, meliputi kota Konna, Mopti dan Bamako (Foto: dok). Militer Mali berhasil merebut kembali kota Konna dari tangan pemberontak militan terkait al-Qaida, Jum'at (18/1).

Militer Mali telah mengambil alih kota Konna di Mali Tengah, sementara pasukan Perancis dan regional terus berdatangan untuk memerangi serangan pemberontak.
Militer mengatakan, mereka telah merebut kontrol penuh atas kota itu setelah membuat para pemberontak Islamis mengalami kekalahan besar. Langkah militan mengambil alih kota itu pekan lalu mendorong campur tangan Perancis di negara bekas koloninya tersebut.

Militer Mali sebelumnya telah melaporkan keberhasilan mereka di Konna, namun klaim itu sulit diverifikasi karena para jurnalis sulit memasuki kota itu.

Serangan balik selama sepekan oleh pasukan Perancis dan pasukan regional Afrika Barat tampaknya berhasil menghentikan gerak maju para militan yang terkait dengan al-Qaida itu, namun mereka menghadapi perlawanan yang lebih keras dari yang diperkirakan.