Para pejabat militer Pakistan mengatakan pasukan India melepas tembakan melintas perbatasan de-fakto Kashmir Rabu dini hari, menewaskan tiga tentara Pakistan.
Jurubicara angkatan darat Pakistan Mayor Jenderal Athar Abbas mengatakan kepada wartawan penembakan dilakukan tanpa provokasi. Ditambahkan, tentara Pakistan sedang bergerak antara dua pos di Lembah Neelam sebelum penembakan terjadi.
Jurubicara angkatan darat India J.S. Brar mengatakan tentara India membalas tembakan lintas batas itu setelah tembakan yang datang menewaskan seorang tentara India. Menurut Brar, angkatan darat berusaha menangkis upaya penyusupan oleh militan Pakistan.
Kawasan Kashmir di Himalaya terbagi menjadi Kashmir India dan Kashmir Pakistan, tetapi India dan Pakistan mengklaim seluruh Kashmir sebagai wilayah mereka. Bentrokan lintas batas sering terjadi di daerah yang disebut Garis Batas Kendali dengan kedua pihak saling menyalahkan yang lain.