VOA seksi Somalia melaporkan kedua pihak bertempur hari Selasa di sebuah desa antara kota Luq dan Bardale. Bardale terletak 60 kilometer sebelah barat Baidoa, kubu pertahanan Al-Shabab yang sebelumnya menjadi tempat Pemerintah Transisi Federal Somalia.
Berbicara kepada wartawan, perdana menteri Somalia mengatakan pasukan gabungan pemerintah dan pasukan Ethiopia sedang menuju Baidoa dan akan mengambil alih kawasan itu dalam beberapa hari.
Mohamed Mahmud Ibrahim mengatakan kawasan itu akan dibebaskan dalam minggu ini dan warga akan melakukan sembahyang Jumat dengan bebas.
Pemerintah Somalia hari Senin mengumumkan akan “mengintensifkan” kampanye untuk memperlemah Al-Shabab yang terkait al-Qaida dan memperluas apa yang dikatakannya “zona aman”.
Pemerintah Somalia dengan bantuan Ethiopia, Kenya dan Uni Afrika mendesak Al-Shabab keluar dari Mogadishu, pusat kota Beledweyne, dan kawasan lainnya dalam beberapa bulan terakhir.