PBB akan Bahas Resolusi Suriah

Dewan Keamanan PBB membahas kemungkinan pemungutan suara soal resolusi mengutuk kekerasan pemerintah Suriah terhadap warga sipil (foto:dok).

Dewan Keamanan PBB akan membahas resolusi Suriah terkait kekerasan terhadap warga sipil.

Dewan Keamanan PBB hari Selasa mungkin akan melakukan pemungutan suara mengenai resolusi mengutuk tindakan brutal Suriah terhadap warga sipil, di tengah-tengah laporan bahwa tentara melakukan penahanan masal di kota Rastan.

Para diplomat mengatakan belum jelas apakah Rusia akan memveto atau memberikan suara abstain dalam pemungutan suara itu.

Moskow menolak pemberlakuan sanksi terhadap pemerintah Suriah. Resolusi yang dirancang Eropa itu mengancam akan memberlakukan langkah-langkah tertarget terhadap Suriah jika pemerintah negara itu tidak menghentikan serangan militer terhadap para demonstran pro-demokrasi.

Di Suriah para aktivis mengatakan pasukan keamanan di sekitar Rastan menahan sampai 3.000 orang selama tiga hari terakhir dalam upaya memburu tentara yang melakukan desersi. Kantor berita SANA mengatakan bahwa yang ditahan hanya beberapa puluh orang.