Presiden Palestina Mahmoud Abbas menyebut Duta Besar Amerika untuk Israel “anak anjing” dalam serangan keras terhadap kebijakan Presiden Donald Trump.
Abbas menuduh Duta Besar David Friedman membela para pemukim Israel di Tepi Barat dengan mengatakan mereka membangun permukiman di tanah mereka sendiri.
“Anak anjing itu mengatakan mereka membangun di atas tanah sendiri? Ia pemukim, keluarganya pemukim, dan ia Duta Besar Amerika di Tel Aviv. Apa yang dapat kita harapkan dari dia?" kata Abbas kepada para pemimpin Palestina di Ramallah, Senin (19/3).
Friedman, adalah pengacara pribadi Trump sebelum diangkat menjadi duta besar tahun lalu. Dia sejak lama mendukung permukiman Yahudi di Tepi Barat, kegiatan yang menurut hukum internasional dianggap ilegal.
Friedman menanggapi pernyataan Abbas itu dalam sebuah konferensi pers mengenai anti-Semitism di Yerusalem. Ia mengatakan” “Abbas menyebut saya sebagai anak anjing, anti-Semitism atau wacana politik? Terserah Anda semua untuk menilainya.”
Di Washington, juru bicara Kementerian Luar Negeri, Heather Nauert, mengatakan ”Pernyataan Presiden Abbas keterlaluan dan tidak membantu memperbaiki keadaan. Amerika mengimbau agar Otoritas Palestina memfokuskan upayanya pada memperbaiki kehidupan rakyat Palestina dan memajukan cita-cita perdamaian.”
Utusan Amerika untuk Timur Tengah, Jason Greenblatt, menyebut pernyataan Abbas itu sangat tidak pantas. Menurutnya, Abbas perlu memilih antara retorika kebencian dan upaya praktis dan konkret untuk memperbaiki kehidupan rakyatnya.” [ds/my]