8 Orang yang Terlibat Permainan Sabun di Turki Dibebaskan Sementara

Presiden klub Fenerbahce Aziz Yildirim (atas kiri) dikawal polisi berpakaian preman di pengadilan di Istanbul (foto:dok).

Sebuah pengadilan di Turki membebaskan delapan orang dari tahanan, sambil menunggu hasil sidang mereka. Kedelapan orang itu didakwa terlibat dalam skandal permainan sabun.

Dalam keputusan praperadilan hari Senin, pengadilan juga memutuskan bahwa kedelapan orang itu – termasuk pemain dan ofisial – dilarang meninggalkan Turki.

Para tersangka itu adalah di antara 93 orang yang didakwa dalam skandal yang melibatkan 19 pertandingan liga sepak bola di negara itu. Sidang kasus itu dijadwalkan akan dimulai tanggal 14 Februari.

Pembebasan kedelapan orang itu sesuai dengan perubahan dalam hukum di Turki Sabtu lalu, yang mengurangi hukuman penjara untuk permainan sabun dan hooliganisme.

Presiden klub Fenerbahce, Aziz Yildirim, yang masih dipenjara, menghadapi ancaman hukuman penjara maksimum 75 tahun karena dituduh membentuk komplotan kejahatan dan pengaturan hasil pertandingan. Klub Fenerbahce yang dipimpinnya dilarang mengikuti Kejuaraan Liga dan terancam kehilangan gelar liga domestik.